Lupa pin Kredivo saat transaksi seringkali terjadi oleh sebagian orang terutama yang hendak melakukan pembayaran ke sebuah toko. Kredivo sendiri merupakan salah satu metode pembayaran dan juga bisa digunakan untuk pinjaman online. Apabila saat melakukan transaksi lupa PIN, wajar saja jika pengguna panik saat mengalami kondisi seperti ini karena takut terjadi hal tidak diinginkan.
Untuk pengguna yang mempunyai keluhan seperti diatas tidak usah panik dan harus tetap berpikir positif agar terkendali. Cara mengatasi permasalahan diatas ini memang tidak terlalu mudah untuk pemula yang baru menggunakan Kredivo.
Apa Penyebabnya? Lalu Bagaimana Mengatasinya?
Hal pertama yang sering beberapa pengguna lakukan yaitu membuat PIN terlalu susah, sehingga tidak mudah untuk diingat. Saat pengguna membuat PIN usahakan pola angka yang mudah diingat dan jika perlu salin lalu pindahkan ke note handphone.
Disarankan membuat PIN dengan angka kombinasi yang mudah diingat oleh pengguna, serta jangan terlalu mudah ditebak oleh peretas. Karena jika terlalu mudah kemungkinan peretas bisa membobol akun pengguna dengan mudah jadi buatlah sebagus mungkin serta gampang diingat.
Penyebab kedua lupa PIN Kredivo saat transaksi adalah kemungkinan adanya seseorang yang berniat jahat dan mengubah semua pola PIN untuk kepentingan pribadi dan meretas semuanya. Maka dari itu pengguna harus merahasiakan PIN yang baru saja dibuat kepada siapapun termasuk orang terdekat karena cukup berbahaya.
Cara Mengatasi Lupa Pin Pada Kredivo
Setelah mengetahui penyebabnya maka artikel ini akan beralih membahas ke cara mengatasinya agar akun pengguna bisa selamat kembali tanpa adanya gangguan. Tetapi sebelum melangkah ke cara mengatasinya pengguna harus menyediakan KTP yang sudah terdaftar di Kredivo, langkah-langkah sebagai berikut :
1. Login Aplikasi Kredivo
Langkah paling awal yaitu pengguna harus masuk kedalam aplikasi Kredivo terlebih dahulu, lalu pastikan koneksi jaringan lancar. Lalu pada tampilan menu login tidak usah mengisi bagian kolom yang tersedia namun tekan saja “Lupa PIN”.
2. Cantumkan Nomor HP dan NIK
Setelah pengguna mengklik tulisan “Lupa PIN” hal selanjutnya yaitu memasukan nomor HP dan NIK untuk bisa memproses lebih lanjut. Selanjutnya ketik nomor handphone yang sudah terdata di aplikasi kredivo, dan masukkan nomor NIK yang sudah terdaftar kembali lalu tekan kirim.
3. Cek Pesan Pada Handphone
Setelah pengguna mengklik kirim pada kolom tersedia maka langkah selanjutnya yaitu membuka smartphone lalu pilih menu pesan. klik Pesan terbaru dari Kredivo yang masuk disitu akan menampilkan penjelasan mengenai akun Kredivo lupa sandi serta diberikan sebuah link
4. Kunjungi Link Reset Kredivo
Setelah itu pengguna akan mendapatkan pesan yang berisi sebuah link untuk mengakses dan kunjungi website resmi milik Kredivo tersebut. Jika pengguna sudah tiba pada laman website, akan ditampilkan untuk kolom pengisian PIN kredivo terbaru dan jika sudah tekan submit.
5. PIN telah diubah
Pengguna telah berhasil membuat PIN baru dan siap digunakan kembali seperti awal untuk memastikan pengguna wajib login kembali menggunakan PIN yang sudah dibuat. Namun Jika cara diatas masih belum berhasil, sebaiknya pengguna menghubungi nomor 0807-1-573-348 atau bisa mengirim keluhannya melalui Email Kredivo yaitu [email protected].
Itulah beberapa solusi untuk mengatasi lupa pin kredivo saat transaksi melalui artikel ini. Pengguna bisa mempraktekan secara langsung saat kejadian ini datang jika masih belum bisa segera hubungi email tertera. Namun perlu diperhatikan hal ini bukan berarti bisa dilakukan terus menerus, maka dari itu buatlah PIN yang mudah diingat agar masalah ini tidak datang kedua kalinya.